Semenjak WhatsApp memberikan update kebijakan privasi dan persayaratan layanannya yang berisi jika WhatsApp akan memberikan data penggunanya ke Facebook untuk meningkatkan integritas data antar aplikasi. Yang mana, membuat orang beramai-ramai untuk beralih ke aplikasi layanan pesan singkat lain seperti Telegram dan yang sempat ramai diperbincangkan yaitu aplikasi Signal.
Signal merupakan aplikasi layanan pesan singkat sama seperti Telegram, WhatsApp dan sebagainya yang memiliki fitur yang hampir serupa seperti mengirim pesan teks, telepon, dan video call serta dilengkapi juga enkripsi end-to-end sehingga percakapan bisa tetap aman.
Jika kamu tertarik kamu bisa mencobanya secara gratis dan bisa digunakan dari Smartphone. Namun, sebelum bisa menggunakannya, kamu harus memiliki akun Signal terlebih dahulu. Untuk membuatnya bisa ikuti cara membuat akun signal di smartphone, berikut langkah-langkahnya.
Pertama. Download aplikasi signal ditoko aplikasi sesuai dengan sistem operasinya untuk pengguna Android Google Play Store dan IOS App Store.
Kedua. Buka aplikasinya dan piilih LANJUTKAN pada tampilan awal. Jika ada muncul pesan akses kontak dan media pilih LANJUTKAN agar bisa terkoneksi antar sistem, lalu pilih IZINKAN.
Ketiga. Masukkan nomor telepon aktif untuk bisa mendaftar, serta untuk mendapatkan kode verifikasi dari pihak Signal. Nomor telepon yang dimasukkan dimulai dari +62 8<nomorkamu>, jika sudah pilih BERIKUTNYA.
Keempat. Masukkan kode yang sudah diterima lewat SMS dari pihak Signal yang berisi 6 digit angka acak. Jika tidak menerima pesan SMS dari pihak Signal, silahkan cek lagi apakah nomor yang sudah dimasukkan sudah benar atau tidak.
Kelima. Pembuatan akun sudah hampir selesai, pada tampilan ini kamu perlu memasukkan foto, nama depan, dan nama belakang untuk dijadikan identitas profil kamu. Jika sudah terisi pilih BERIKUTNYA.
Keenam. Buat kode PIN yang berguna untuk memberikan proteksi agar menjaga informasi akun kamu. Untuk membuat kode PIN bisa mengunakan numerik atau mengunakan karakter dengan masing-masing minimal 4 numerik atau 4 karakter, jika sudah pilih BERIKUTNYA.
Ketujuh. Masukkan kode konfirmasi sesuai dengan PIN yang sudah kamu masukkan sebelumnya kalau sudah pilih BERIKUTNYA.
Pembuatakan akun sudah selesai sekarang kamu sudah bisa menggunakan aplikasi signal seperti bertukar pesan, mengirim file, membuat grup, melakukan telepon dan video call. Caranya pilih gambar pensil dibawah kiri, lalu kamu bisa memilih teman atau kerabat untuk berkomunikasi dengan nomor yang ada dikontak kamu dan pastikan juga nomor dikontak tersebut sudah membuat akun signal. Jika kamu belum menemukan nama kontak yang kamu mau bisa perbarui atau undang teman untuk bisa berkomunikasi lewat aplikasi Signal.
Selain itu, Signal bisa dijadikan alternatif aplikasi SMS agar kamu hanya fokus ke 1 aplikasi pesan saja yaitu Signal. Carnya pilih gambar profil kamu yang ada disudut kiri atas atau pilih gambar titik 3 lalu pengaturan, kemudian pilih SMS dan MMS dan pilih SMS Nonaktif untuk bisa digunakan sebagai aplikasi SMS.
Signal juga menyediakan Signal for Desktop yang bisa kamu download secara gratis disitus resmi Signal. Signal versi desktop berguna untuk memudahkan berkomunikasi apabila mendapatkan banyak pesan, tetapi sebelum itu kamu harus mempunyai Signal yang ada di Smartphone. Cara ini hampir sama seperti dengan WhatsApp yang mana harus memiliki WhatsApp yang ada di Smartphone terlebih dahulu untuk menggunakan WhatsApp Desktop atau Web. Sekian semoga bermanfaat untuk kamu yang belum mengetahui cara membuat akun Signal, oleh karena itu kamu bisa berkomunikasi dengan teman atau kerabat dengan tetap aman tentunya.